Grand Final Pemilihan Putra Putri Fakultas Ekonomi Universitas Katolik De La Salle Manado Tahun 2019 telah berhasil diselenggarakan pada Sabtu, 28 September 2019 di Atrium Star Square Manado. Kegiatan ini terselenggara dengan sangat meriah dengan berbagai pengisi acara, yaitu dari Tim Kolintang Fekon De La Salle, Band Fekon De La Salle, UKM Modern Dance, UKM DTD, serta penampilan Dance Cover, Solo Singer, dan Duet Singers dari mahasiswa Fakultas Ekonomi Unika De La Salle Manado.
Tema kegiatan ini adalah “One Heart, One Commitment, One Life”, yang merupakan tema universitas pada tahun 2019. Dan panitia yang merupakan kolaborasi antara Ikatan Putra Putri Fakultas Ekonomi, Badan Perwakilan Mahasiswa Fakultas Ekonomi, serta Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ekonomi, mengangkat sub tema kegiatan yaitu “Go Beyond Yourself and Inspire Others” dengan harapan agar seluruh finalis yang merupakan Role Model atau Student Ambassadors Fakultas Ekonomi dapat melampaui dirinya sendiri dan menjadi inspirasi bagi orang lain.
Untuk dapat berdiri di panggung yang megah pada malam grand final, ke-15 Finalis Putra Putri Fakultas Ekonomi Tahun 2019 harus melalui seluruh rangkaian kegiatan pemilihan, dimana kegiatan ini diawali dengan pendaftaran peserta, pengumpulan berkas, dan seleksi berkas. Lalu dilanjutkan dengan technical meeting dan interview, pengumuman finalis, serta photoshoot finalis. Kemudian karantina selama 4 hari dengan materi Lasallian Values, Leadership, Public Speaking, dan Pageant, serta dirangkaikan dengan latihan koreografi, opening number, dan catwalk. Setelah itu, seluruh finalis juga telah mengikuti talent show dan deep interview, hingga akhirnya mengantar mereka ke Malam Grand Final yang merupakan Malam Penobatan Putra dan Putri Fakultas Ekonomi Unika De La Salle Tahun 2019 yang berhasil terpilih, yaitu Aflandy Paendong dan Lisia Salawat.
Grand Final ini dihadiri oleh Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Alumni (Dr. Stella Kaunang, S.Pi., M.Si.), Wakil Rektor IV Bidang Administrasi, Umum, dan Keuangan (Frankie Taroreh, S.E., M.M.), Dekan Fakultas Ekonomi (Octavianus Muaja, S.E., M.M.), Wakil Dekan Fakultas Ekonomi (Christoforus Adrie Koleangan, S.E., M.M.), Ketua Program Studi Akuntansi (Ignatia Honandar, S.E., M.Sc.), Dosen dan Staf Fakultas Ekonomi, Badan Eksekutif Mahasiswa Unika De La Salle Manado, Putra Putri Kawanua, Duta Pendidikan Nusantara Sulawesi Utara, Nyong Noni De La Salle, Putra Putri Fakultas Keperawatan Unika De La Salle, Putra Putri Fakultas Hukum Unika De La Salle, serta Putra Putri SMA 7 Manado. Dan yang menjadi juri yaitu Christoforus Adrie Koleangan, S.E., M.M. (Wakil Dekan Fakultas Ekonomi), Anastasya Kakauhe, S.E., M.Ak. (Dosen Fakultas Ekonomi), dan Alter Kuntag, S.Ak. (Putra Bitung 2018 & Alumni Fakultas Ekonomi).