Kolaborasi Fakultas Ekonomi dan Fakultas Hukum Unika De La Salle Manado dalam melaksanakan program pengabdian masyarakat di Kelurahan Sindulang Satu, Kecamatan Tuminting pada 17 Mei 2017 berlangsung sukses. Bentuk program pengabdian inovatif dilaksanakan dengan merangkul perwakilan Ibu-Ibu PKK diseluruh lingkungan kelurahan. Pelaksanaan pengabdian dilakukan melalui program seminar motivasi dengan topik ‘Pemberdayaan Peluang Bisnis Ibu Rumah Tangga dalam menunjang Ekonomi Keluarga’, dibawakan oleh Dosen Prodi Manajemen Teddy Tandaju, M.B.A., (Adv.), serta Sosialisasi Hukum Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) dari Dosen Prodi Ilmu Hukum Ricky Waworga, S.H., M.H.

Hadir dalam program inovatif ini Ibu Hesty Mewengkang, Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Tuminting, Maria Howan, S.H., Lurah, dan Hellen Senewe Ketua Tim Penggerak PKK Kelurahan Sindulang Satu. Selama sesi seminar para peserta antusias mengikuti dan mengajukan pertanyaan. Selanjutnya, Hellen Senewe mengutarakan bahwa program ini sangat bermanfaat bagi para ibu-ibu anggota PKK dalam membangkitkan semangat membantu perekonomian keluarga serta lebih mendapat pencerahan tentang arti dari KDRT. “Apalagi cara dan materi yang dibawakan para pemateri sangat profesional dan menarik, membuat para peserta tetap antusias hingga akhir program”, tutup Senewe.

Teddy Tandaju yang juga Project Coordinator Sulawesi Economic Development Strategy (SEDS) Project, mengungkapkan bahwa program seminar motivasi bisnis merupakan program yang sangat bermanfaat dalam mendorong para kaum wanita khususnya ibu rumah tangga untuk turut serta memperbaiki perekonomian keluarga dan masyarakat. Rencananya, kami akan berusaha untuk dapat membawakan materi yang sama di seluruh kecamatan yang ada di Kota Manado dan sekitarnya.

Program ditutup sesi tanya jawab serta sambutan yang dibawakan oleh Ibu Mewengkang sebagai Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Tuminting. ‘Kami sangat berterima kasih atas perhatian Unika De La Salle Manado dan sangat diharapkan program ini dapat terus diterapkan di seluruh wilayah Kota Manado dan sekitarnya”, tutup Mewengkang.