Sejalan dengan Misi Unika De La Salle Manado untuk menyelenggarakan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat sesuai dengan Spiritualitas Johanes Baptist De La Salle yaitu mengembangkan kualitas keimanan, kesadaran moral dan peningkatan budaya sehingga makin tercipta manusia Indonesia yang makin berilmu dan berakhlak mulia, maka Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat pada bulan Mei dan pertengahan Juni 2020 menyelenggarakan Webinar terkait bidang penelitian.
Ada 3 (tiga) Webinar yang diselenggarakan, yaitu:
- Webinar “Strategi Penulisan Proposal Penelitian Dosen Pemula” oleh Ryan Singgeta, S.T., M.T. pada tanggal 18 Mei 2020.
- Webinar “Tips Menulis Artikel Jurnal Internasional Bereputasi” oleh Lanny Sitanayah, Ph.D. pada tanggal 29 Mei 2020.
- Webinar “Metode Servqual: Model dan Penerapan” oleh Ronaldo Rottie, S.T., M.T. pada tanggal 10 Juni 2020.
Webinar-Webinar tersebut diharapkan dapat menambah wawasan dari para Dosen Unika De La Salle Manado dan mendorong interest dari mereka untuk semakin aktif menulis dan mempublikasikan artikel ilmiah di Jurnal Nasional maupun Jurnal Internasional Bereputasi.