Thursday, November 21, 2024
spot_img

FAKULTAS KEPERAWATAN

PROFIL FAKULTAS KEPERAWATAN

Profesi perawat telah berkembang pesat akhir-akhir ini seiring dengan kebutuhan atas tersedianya pelayanan kesehatan yang profesional dan bertanggung jawab. Kebutuhan nasional dan dunia (luar negeri) seperti USA, Canada, Australia, Inggris, dan negara-negara Eropa lainnya terus bertambah seiring dengan pergantian waktu.

Menyadari peningkatan kebutuhan akan sumber daya yang berpendidikan, berkualitas dan profesional dalam keperawatan di satu pihak, dan di pihak lain kurangnya institusi pendidikan dalam bidang ini, kami mempersiapkan anda menjadi tenaga profesional dalam ilmu keperawatan dan membuka kesempatan untuk membagikan kepedulian serta bela-rasa sebagai perawat orang sakit (pasien). Juga, sebagai tenaga pengajar dalam dunia keperawatan saat ini. 

VISI & MISI

Visi

Berdasarkan Pancasila dan semangat Religio Mores Cultura menjadi Fakultas Keperawatan yang unggul, inovatif, dan bermakna dalam menghasilkan tenaga kesehatan profesional yang berdaya saing di tingkat internasional pada tahun 2024.

Misi

  1. Meningkatkan kualitas pendidikan kesehatan termasuk di dalamnya peningkatan kualitas sumber daya manusia dan tata kelola Fakultas Keperawatan dalam menunjang proses pendidikan yang berstandar pendidikan kesehatan Indonesia dan berlandaskan spiritualitas Lasallian;
  2. Memaksimalkan hasil penelitian dalam bidang kesehatan berbasis teknologi, yang dapat digunakan untuk pendidikan kesehatan dan pengabdian kepada masyarakat;
  3. Meningkatkan kerjasama pelayanan kesehatan interprofesional yang terintegrasi dengan ilmu pengetahuan dan teknologi baik di tingkat lokal, nasional, dan internasional.

TUJUAN

  1. Meningkatkan kualitas manajemen Fakultas (Good Faculty Governance) dan kepemimpinan yang efektif.
  2. Menghasilkan lulusan ners yang memiliki kemampuan klinis serta mampu mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi di bidang keperawatan.
  3. Menghasilkan penelitian keperawatan yang berkualitas dan relevan dengan perkembangan ilmu keperawatan yang dapat digunakan untuk pengabdian masyarakat.
  4. Meningkatkan kualitas lulusan ners melalui kerja sama dengan pihak internal dan eksternal.
  5. Menghasilkan lulusan ners yang profesional dan berkarakter Lasallian.

SASARAN

  1. Peningkatan efektifitas dan efisiensi proses pembelajaran serta tata kelola fakultas.
  2. Pengembangan kapasitas dosen dan tenaga kependidikan.
  3. Peningkatan sistem penjaminan mutu internal Fakultas yang berkualitas.
  4. Pengembangan program pembentukan karakter Lasallian ners.
  5. Pengembangan kurikulum yang selalu mengikuti perkembangan terkini.
  6. Peningkatan lulusan yang memiliki daya saing tinggi dalam dunia kerja.
  7. Peningkatan mutu dan jumlah penelitian yang terpublikasi nasional dan internasional.
  8. Peningkatan kualitas pengabdian kepada masyarakat.
  9. Peningkatan kerjasama dengan institusi pemerintah dan swasta dalam lingkup lokal, nasional dan internasional.