Manado – Universitas Katolik De La Salle Manado merasa bangga dengan salah satu dosennya Sir Teddy Tandaju, S.E., M.B.A. (Adv), berhasil melaksanakan Launching buku yang berjudul “INNOVATIVE ENGLISH: : Fun Learning for Better Impacts. Go get them!” bertempat di Aula Nokolaus UKDLSM. Kamis (21/11/2024).

Salah satu cara untuk menaikkan minat belajar adalah dengan menghasilkan suatu karya pembelajaran yang dapat dikatakan kreatif dan inovatif ataupun penyediaan suatu produk atau jasa yang dimodifikasi secara kreatif. Sebagai perwujudan dari program inovasi yang dilakukan sir Teddy Tandaju lakukan adalah dengan menghasilkan suatu karya inovasi di bidang pendidikan Bahasa inggris dalam bentuk pencetakan materi pelatihan Bahasa Inggris dalam bentuk buku tambahan teknik mengajar yang dapat digunakan baik dalam pendidikan formal maupun non-formal.

Buku “INNOVATIVE ENGLISH” ini sendiri terdiri dari kumpulan materi-materi kursus pelatihan Bahasa Inggris yang lakukan sir Teddy Tandaju kurang lebih selama tiga puluh tahun.Buku ini berfokus pada empat keterampilan berbahasa Inggris, yaitu ; Speaking, Listening, Reading, dan Writing. Selain itu juga ada pertambahan materi baru yang diciptakan sendiri oleh sir Teddy Tandaju dan telah diujikan dalam proses belajar mengajar baik pada kelas formal maupun non-formal.

Dalam kegiatan ini juga dilaksanakan Seminar dan lokakarya : “the importance of being creative and innovative in teaching English”, yang diikuti oleh dosen dan mahasiswa dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis UKDLSM dan juga masyarakat. adapun kegiatan ini juga terasa spesial karena bertepatan dengan tiga puluh tahun keterlibatkan sir Teddy Tandaju sebagai seorang pengajar Bahasa Inggris.