Manado — Tim UKM Lasalle Airsoft Community (LAC) berhasil meraih prestasi membanggakan dengan keluar sebagai Juara Umum pada Lomba Airsoft Gun yang dilaksanakan oleh Indonesian Airsofter Association (INASSIC) digelar di Lapangan Tembak Minahasa Utara yang merupakan lapangan tembak MIT tercanggih dan terbesar di Indonesia Tondano pada Sabtu 15 November 2025.

Kegiatan yang diikuti oleh 7 club resmi di bawah INASSIC dan 62 atlet dari berbagai kabupaten/kota di Sulawesi Utara ini berlangsung sangat ketat dan kompetitif. Para peserta diuji melalui berbagai sesi permainan, dibuka dengan nomor pertandingan Sniper/DMR Challenge di mana para airsoft sniper berkompetisi menjatuhkan 5 target berukuran kecil dalam jarak sejauh 35 meter hanya dengan 5 tembakan. Kemudian dilanjutkan dengan kelas pertandingan CTS, mulai dari nomor pertandingan Shotgun dan Rifle U23 yang diikuti oleh para atlet muda yang sebagian besar berasal dari SMA Negeri 1 Manado, SMA Negeri 2 Manado dan Unika De La Salle Manado. Nomor pertandingan CTS Rifle Reguler Putra, CTS Rifle Reguler Putri dan CTS Handgun Open Class, diikuti oleh mayoritas para atlet senior namun terbuka juga untuk para pelajar yang ingin menguji skill mereka.

UKM LAC berhasil memperoleh juara umum dalam kompetisi ini dengan 8 medali, diikuti oleh UKM Lasalle Airsoft Community 7 medali ditambah grand prize, Special Airsoft Raid Squad (STARS) 2 medali, Triple S dengan 2 medali, SWAT Minahasa 1 medali, Black Owl Squad 1 medali. Tujuan dari Triple S Airsoft Competition 2025 adalah untuk memasyarakatkan olahraga airsoft, selain itu “Kompetisi ini juga untuk mempersiapkan atlet-atlet yang kedepannya akan berkompetisi di tingkat nasional, untuk mengharumkan nama Sulawesi Utara dalam bidang olahraga airsoft,” yang disampaikan oleh Donald E. Talahatu, SE selaku Ketua Triple S yang disampaikan dalam sambutannya.

Selain itu, Ricky Waworga, SH., MH., selaku Ketua Pengurus Cabang (Pengcab) INASSOC Manado, Koordinator Marshall (tim perwasitan dalam pertandingan airsoft), serta Dosen Pendamping UKM Lasalle Airsoft Community menjelaskan bahwa kompetisi ini diselenggarakan sesuai dengan standar nasional INASSOC yang adalah salah satu induk organisasi dalam KORMI. Baik fasilitas lapangan, jarak tembak, partisi dan target, serta mekanisme lomba, seluruhnya berdasarkan pada rule of game Fornas NTB 2025.

Adapun hasil akhir kompetisi adalah sebagai berikut:

  1. Yusly Ngongano Prodi Informatika, medali Emas, nomor pertandingan CTS Rifle Reguler Putra,
  2. Kezia Tular, Prodi Informatika, medali emas nomor pertandingan CTS Reguler Putri,
  3. Andriano Darinding, prodi Informatika, medali emas nomor pertandingan Sniper/DMR Challenge Open Class,
  4. Miracle Mia, Prodi Ilmu Keperawatan, Medali Emas CTS Shotgun Putri U23 dan medali perak CTS Rifle Putri reguler,
  5. Rebecca Fransiska Zachawerus medali perunggu Sniper/DMR Open Class, dan medali perunggu CTS Rifle Putri Reguler,
  6. Reidmart Jonathan Polohintang, medali perunggu CTS Rifle Putra U23.

Kegiatan ditutup dengan penyerahan piala, piagam, serta sesi foto bersama seluruh peserta dan panitia. Dengan kemenangan ini, tim UKM LAC menambah deretan prestasi di dunia olahraga dan sekaligus menjadi inspirasi bagi komunitas airsoft di Sulawesi Utara.